Rabu, 31 Januari 2018

Laptop Stylish Performa Gaming: ASUS VivoBook Pro 15 N580VD


Belum lama ini produsen laptop ternama ASUS kembali merilis seri ultrabooknya yang terbaru yaitu VivoBook Pro 15 N580VD. Kabar baiknya adalah, sebelumnya ASUS merilis ZenBook Pro dengan spesifikasi yang dahsyat, nah VivoBook Pro 15 ini hadir dengan spesifikasi yang tidak kalah dahsyat dengan ditambah penampilannya yang sungguh sangat elegan dan stylish. Seperti judul yang saya berikan di artikel ini, VivoBook Pro 15 N580VD ini hanya memiliki ketebalan kurang dari 2 cm yaitu 19.2mm dan berat hanya 2,2 kg. Dengan balutan alumunium berkuatan tinggi, membuat tampilan VivoBook Pro 15 N580VD ini semakin elegan dan mewah. VivoBook Pro 15 N580VD merupakan salah satu model tertipis yang pernah dibuat oleh ASUS di kalangan VivoBook Pro. Selain itu VivoBook Pro 15 N580VD ini juga mengusung fitur-fitur istimewa seperti resolusi layar FHD dengan teknologi wide-view, 72% NTSC dan 100% sRGB dengan warna gamut sehingga dapat menampilkan gambar yang sangat realistis, audio berkualitas tinggi yang dikembangkan bersama Harman Kardon, teknologi pendinginan yang effisien dan fast-charge terbaru.


Lalu, bagaimana dengan performa yang dihasilakan oleh laptop dengan ketebalan kurang 2 cm ini? Penasaran bukan? Oke mari kita ulas secara detail spesifikasi yang diusung VivoBook Pro 15 N580VD ini. 

Laptop tipis VivoBook Pro 15 N580VD justru memiliki spesifikasi yang sangat dahsyat. Ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ generasi ke-7 i7-7700HQ serta dilengkapi dengan RAM 8GB DDR4 dan VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1050 membuat multitasking dan olah grafis kita semakin mudah dan cepat. Keren kan?
Prosesor Intel® Core™ generasi ke-7 i7-7700HQ merupakan prosesor dengan litografi 14 nm mampu bekerja hingga 3.80 GHz bila diperlukan. Dengan dukungan RAM 8GB DDR4 yang diklaim 33% lebih cepat dari DDR3 dan 4GB DDR5 VRAM NVIDIA GTX 1050 dapat bekerja menyerupai performa yang rata-rata ada pada desktop PC. Review perbandingan antara GTX 1050 versi notebook dengan GTX 1050 versi desktop PC dilakukan oleh Derouiche X Gaming dalam channel youtube-nya dan hasilnya hanya beda tipis. Pada game DOOM dengan resolusi 1080p dan setting graphic ultra detail mencapai angka 46 fps, selisih 1 fps dengan GTX 1050 versi PC yang mencapai angka 47 fps. Menarik bukan? Membuat VivoBook Pro 15 N580VD semakin layak dipinang sebagai teman untuk diajak nongkrong dan olah visual bahkan main game. Review lengkapnya bisa dilihat disini.

Masih belum cukup yakin? Hasil benchmark dari Sysmark 2014 dan beberapa software lain menunjukkan peningkatan performa dari VivoBook Pro 15 N580VD dengan prosesor Intel generasi ke-7 nya i7-7700HQ. Bagi temen-temen yang sedang berencana upgrade laptopnya, VivoBook Pro 15 N580VD ini menawarkan peningkatan performa yang cukup signifikan.



Laptop tipis dengan prosesor Intel® Core™ generasi ke-7 i7-7700HQ dan VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1050? Lalu gimana dengan suhunya? Panas dong? Nah ini salah satu yang menarik lagi dari VivoBook Pro 15 N580VD. Seperti yang sudah saya sampaikan diawal. Laptop seri ini telah mengusung teknologi pendinginan baru yang lebih effisien dan efektif yaitu teknologi Intelligent Dual Fans.

 
Dua kipas pendingin ini terbuat dari stainless steel fan sehingga diklaim lebih tahan lama daripada kipas yang digunakan di sebagian besar sistem. Penempatannya yang compact, hypercool, dan modul thermal dual-copper berhasil menjaga performa CPU dan GPU tetap stabil dan baik karena kedua perangkat tersebut diberikan sistem pendingin secara terpisah. Penggunaan dua kipas di dalam VivoBook Pro 15 N580VD tidak menimbulkan suara yang bising karena putaran dari kipas tersebut disesuaikan dengan kebutuhan seperti yang dapat dilihat pada gambar diatas. Tentunya kita tidak perlu repot-repot lagi menggunakan cooler tambahan dan khawatir laptop kita akan terlalu panas jika digunakan untuk kerja berat.



Kemudian merambah pada bagian audio, ASUS bekerjasama dengan Harman Kardon untuk menyematkan teknologi audio kualitas tinggi pada VivoBook Pro 15 N580VD yang membuat kita dapat menikmati suara yang jernih dan mantab pada laptop kita. Teknologi Smart Amplifier dan speaker yang kuat dengan ruang 8cc membuat suara menjadi 320% lebih keras dengan tetap menjaga kejernihan dan rentang frekuensi lebih lebar sehingga kita dapat menikmati suara bass dan treble pada musik kita dengan nyaman. Kebayang kan betapa asiknya kita punya laptop stylish yang mempunyai performa gaming sangat baik ditambah suara yang jernih? Tentunya sangat menyenangkan.



Tidak cukup sampai disitu, beberapa fitur tambahan yang menarik pada VivoBook Pro 15 N580VD ini adalah fitur Fingerprint Sensor yang dapat membuat Windows aktif hanya dengan sekali sentuhan. Meningkatkan keamanan dan mempercepat akses kita pada halaman desktop windows.

Pada bagian keyboard VivoBook Pro 15 N580VD sudah dilengkapi dengan fitur full-size backlit dan jarak tombol yang hanya 1.4 mm menawarkan kemudahan dalam pengetikan pada saat kekurangan cahaya dengan posisi ketik yang ergonomis dan nyaman.

Tidak perlu khawatir ketika kita sedang buru-buru presentasi sedangkan laptop kita sedang dalam keadaan lowbatt, ASUS menyematkan teknologi fast-charge pada VivoBook Pro 15 N580VD yang mampu mengisi baterai berkapasitas tingginya dengan cepat hingga 60% dalam waktu 49 menit.

Fitur terakhir yang akan saya bahas adalah bagian konektivitas, ASUS menyertakan port USB 3.1 gen 1 dengan konektor USB Type-C yang mendukung kecepatan transfer data hingga 5 Gbps dan output UHD 4K untuk display eksternal. Fitur ini sangat menguntungkan bagi temen-temen yang suka menggunakan fitur dual display terutama bagi pada editor photo maupun video yang sering menggunakan fitur ini demi kemudahan dalam editing. 


Intinya laptop ASUS VivoBook Pro 15 N580VD adalah salah satu laptop yang mempunyai performa tinggi sekelas laptop gaming namun tetap memperhatikan penampilan dengan hanya memiliki ketebalan 19.2 mm dan berat 2,2 kg. Sangat cocok buat teman-teman yang butuh performa tinggi dan sering membawa mengerjakan project secara mobile. Untuk spesifikasi detailnya dapat dilihat pada tabel dibawah ini atau mengunjungi website resmi ASUS disini.


Main Spec.
ASUS VivoBook Pro N580
CPU
Intel® Core™ generasi ke-7 i7-7700HQ
Operating System
Windows 10 Home
Memory
8GB DDR4 2400MHz SDRAM
Storage
1 TB + 128GB SSD
Display
15,6” (16:9) LED backlit FHD (1920x1080) Glare Panel with 100% sRGB
Graphics
Nvidia GTX 1050 VRAM 4GB GDDR5
Input/Output
1 x Type C USB3.0 (USB3.1 GEN1), 1 x Fingerprint (On selected models), 1 x HDMI, 1 x USB 3.0 port(s), 1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 2 x USB 2.0 port(s)
Camera
VGA Web Camera
Connectivity
Integrated 802.11a/b/g/n/ac (WIDI Support), Bluetooth V4.1
Audio
Built-in Stereo 1.6 W Quad-Speakers And Digital Array Microphone
ASUS SonicMaster Premium Technology
Battery
3 Cells 42 Whrs Battery
Dimension
(WxDxH) 361.4 x 243.5 x 17.9 mm
Weight
2,2 kg with Battery
Colors
Rose Gold, Royal Blue, Quartz Grey
Accessories
Exclusive Sleeve, Mini Dock
Warranty
2 tahun garansi global
 

0 komentar:

Posting Komentar